NATIVE ASYNC

Senin, 10 Agustus 2015

, , ,

3 Aplikasi GPS Android Gratis Terbaik 2015


Aplikasi GPS Android gratis memang sepertinya paling diincar para traveller pemegang Android (ini mungkin memang bukan semuanya.. hehe). Mengingat sekarang ini smartphone berbasis Android sedang melejit sekaligus laris manis di pasaran, maka tidak heran jika ada begitu banyak aplikasi di Playstore yang bisa didownload dengan mudah. Tidak terkecuali juga pada beberapa aplikasi GPS yang juga bisa didownload secara gratis dan mudah. Berikut 3 aplikasi GPS gratis untuk Android yang terbaik di tahun 2015 ini.


1.   GPS Navigation & Maps Sygic


 

 

Aplikasi GPS Android

 


Aplikasi yang satu ini memiliki kelebihan yang dapat digunakan dalam posisi offline, sehingga setelah maps Anda update secara online, selanjutnya Anda dapat menggunakannya tanpa menggunakan koneksi internet. Aplikasi ini bahkan memiliki fiut yang relatif lengkap dengan akses posisi map yang cukup akurat. Selain itu, aplikasi ini juga dapay menampilkan display 3D menggunakan fitur HUD. Ini merupakan aplikasi yang menyajikan kualitas gambar maps sangat menarik. Selain itu ada juga suatu  fasilitas notifikasi kecepatan ketika Anda sedang berkendara. Pastinya menarik dan lengkap bukan? Aplikasi ini dapat Anda download secara gratis via Google Playstore. Ini merupakan aplikasi yang juga sering saya gunakan untuk menemukan tempat wisata tujuan saya yang terkadang ada di pelosok.



2.      Real-Time GPS Tracker


 

 

Aplikasi GPS Android

 

 

Aplikasi ini memiliki ukuran yang kecil tetapi fitur di dalamnya cukup banyak. Dengan kapasitas hanya 2.7 MB saja aplikasi yang satu ini sanggup berjalan dengan sangat baik di smartphone Android Anda. Dengan adanya sistem yang diintegrasikan menggunakan jarak tempuh, sehingga akan memudahkan Anda di dalam melakukan perjalanan. Bahkan data-data lokasi diberikan secara real-time atau sesuai sistem waktu. Untuk fitur yang lainnya yaitu adanya pengiriman pesan pada pengguna smartphone lainnya yang juga menggunakan aplikasi GPS Android gratis ini.



3.      Glympse-Share GPS Location


 

Aplikasi GPS Android

 


 
Aplikasi terbaik yang ketiga adalah Glympse GPS yang hadir sebagai fitur navigasi sekaligus sebagai share lokasi secara langsung dari Android Anda. Tampilannya yang simple dengan adanya maps yang sangat mudah dimengerti akan memudahkan Anda untuk menemukan berbagai tempat tujuan. Dari desainnya yang simple juga akan semakin memudahkan Anda untuk berbagi lokasi kepada orang lain. Dengan aplikasi GPS Android gratis ini Anda juga dapat meminta para pengguna lainnya mengirim lokasi. Sehingga sangat cocok digunakan jika Anda ingin melakukan pertemuan penting.

0 komentar:

Posting Komentar